Hadiah Istimewa untuk Sang Penakluk Hati


Bagi pria, menaklukkan hati wanita yang disukainya adalah sebuah tantangan yang harus dilalui. Ketika hati dan rasa sudah klop dengan wanita itu, seorang pria akan terus mengejar dan ingin menaklukkan sang wanita sampai si wanita tertaklukkan hatinya.

Bagi wanita sekecil apapun sebuah perhatian seorang laki-laki, pasti dalam hatinya akan timbul rasa simpati. Desir hati lambat laun akan terasa.  Rasa menghargai muncul hingga akhirnya timbul rasa sayang dan mulailah jatuh cinta.

Jika itu terjadi makan bagi sang penakluk hati adalah sebuah keberhasilan. Sebuah pencapaian istimewa bahwa tambatan hatinya sudah tertaklukkan.

Seperti slogan KLIK CARI HEPI, maka sang penakluk cinta jika sudah KLIK dengan tambahan hatinya, dia kan menCARI cara bagaimana bisa menaklukkan sang tambatan hati itu hingga akhirnya sang penakluk hati menemukan kehidupan abadi yang HEPI bersamanya sampai akhir masa.



Lalu bagaimana dengan sang Penakluk Hatiku?

Teringat kala itu, dia sang Penakluk Hati yang kini menjadi suami, meneleponku di pagi hari. Dia mengatakan bahwa dia mendapatkan nomor teleponku dari tanteku. Sebelumnya saya sudah tahu nama laki-laki yang akan diperkenalkan kepadaku oleh tanteku. Tapi saat itu saya belum tahu rupa dan wajahnya.

Pagi-pagi di hari Sabtu, nomor tak dikenal memanggil.

"Assalamualaikum. Apa benar ini Fania?
"Waalaikumsalam. Iya, benar. Ini siapa?
"Aku, pangeran kuda putihmu."

"What? Pangeran?".

Dalam hati cuma menggerutu, becanda atau main-main nih orang.

Setelah dia memperkenalkan diri dengan pedenya, kita akhirnya mulai banyak ngobrol. Sang penakluk hati tekad untuk menemuiku di kantor hanya demi ingin bertemu langsung dengan denganku. Ingin melihat wajahku yang katanya menarik. Idih, lebay ya. Kegombalannya dimulai. Mau mengatakan tidak tapi mulut ini tak sanggup. Kelu dan tak dapat berkata-kata. Kata-katanya sudah membuatku terpana.

Keesokan harinya sepulang kerja, sang penakluk hati menjemputku. Tiba-tiba dia sudah ada di depan kantornya dan siap dengan kuda putihnya mengantarkanku pulang. Maaf ya jaman sekarang tuh gak ada yang namanya kuda putih. Adanya sepeda motor putih. Eciee. Uhuk. Jadi malu saya.

Sejak itulah, dia selalu berusaha untuk menaklukkan hatiku. Yang memang selama ini saya susah sekali untuk ditaklukkan seorang pria. Uhuy. Pandangan pertamanya saat melihat fotoku sudah membuatnya jatuh hati. Tapi saat itu saya belum tertaklukkan dengan segala macam rayuannya. Segala macam taktik untuk menguji rasa cintanya sudah saya lakukan. Namun semuanya itu ternyata akhirnya benar-benar membuktikan bahwa rasa cintanya sangat mendalam padaku. Rasa yang selama ini belum pernah saya dapatkan dari seorang laki-laki. Hingga akhirnya saya pun tertaklukkan oleh sang penakluk hati ini.

Keberaniannya menaklukkan hatiku tak sampai disitu hingga akhirnya dia melamarku dalam waktu yang singkat?

"Maukah kau menjadi istriku?"

"Waw." 

Saya tak bisa berkata apa-apa. 
Ingin rasanya berteriak dan mengatakan, 

"Iya, saya mau!"

Tapi kala itu saya hanya mengangguk dengan senyuman.
Berjuta juta kata tak dapat kukatakan kepada sang penakluk hati ini.

----Sembilan bulan kemudian----

Akhirnya lagu Bruno Mars terngiang-ngiang di kepalaku. 'Marry You'.




Saya yang tak mudah takluk, akhirnya menyerah juga. Pesonanya benar-benar sudah memikat hatiku hingga yang terdalam. Sisi-sisi romantisnya sangat membuatku terpana dengan segala macam kejutan untuk menaklukkanku. Hingga akhirnya hari H itu terjadi. Ya, akhirnya cincin emas itu melingkar di jemari kananku. Kami sah terikat dalam sebuah pernikahan atas nama cinta. Antara sang penakluk hati dan hati yang ditaklukkan. Aih, betapa gembiranya hati ini. Akhirnya saya menemukan belahan jiwa, penakluk hati yang selama ini saya cari.

Perjalanan pernikahan kami masih terlalu dini. Hal-hal kecil seringkali menjadi surprise buat saya. Terkadang tiba-tiba dia membawakanku setangkai mawar merah sepulang kerja. Betapa cantiknya meskipun hanya terbuat dari plastik. Romantis bagiku karena aku suka sebuah keromantisan. Kejutan-kejutan kecil itu sangat berarti. Tak perlu hal-hal besar untuk menciptakan keromantisan dan kebahagiaan pasangan.

Berhubung ulang tahunnya sudah lewat sebulan yang lalu. Tapi kali ini saya ingin memberikan kejutan kecil untuknya. Saya ingin membalas kejutan-kejutan kecil yang telah dia berikan kepadaku selama ini sebagai rasa sayang dan cinta serta rasa terima kasih yang mendalam kepada si penakluk hatiku sampai detik ini juga.

HADIAH UNTUK SANG PENAKLUK HATI

Matematika dan IPA adalah pelajaran yang dia sukai. Dia senang sekali dengan yang namanya pelajaran hitungan dan logika. Dia suka dengan anak-anak dan dia suka mengajar. Semenjak kuliah sang penakluk hatiku ini selalu mengajarkan ilmu-ilmu yang dia dapatkan di sekolah kepada anak-anak sekolah melalui les privat. Dari dulu selalu menerima murid baru untuk les Matematika dan IPA. Hobi yang akhirnya menghasilkan rejeki. Berkah dan pastinya menyukai pekerjaan yang dilakukan. Sampai detik ini hobinya mengajar anak-anak dia lakukan  dan dia bercita-cita nantinya akan membuka usaha les privat semacam Primagama, Sinotif , Bintang Pelajar dan lainnya. Itu adalah impian terdalamnya. Niat sudah ada, tinggal dilaksanakan untuk mewujudkannya. Sebagai hadiah pertama untuk mewujudkan cita-citanya saya ingin memberikan kejutan baginya berupa 3 set meja dan kursi belajar.

Mengapa harus meja dan kursi belajar?





Selamat datang di Toko Kami.
 Dimensi40 x 40 x 50 cm
Set Meja Belajar adalah set meja belajar berbahan particle board yang dirancang kokoh & tahan lama untuk memberikan kenyamanan & kemudahan anak Anda dalam belajar.
Set dilengkapi dengan bangku.
penjualan khusus wilayah Jabodetabek saja.
READY STOK !!!! STOK TERBATAS !!!!

Berhubung sang penakluk hati ini suka mengajar dan seringkali ada murid yang les privat ke rumah dan setiap kali belajar murid-murid hanya menggunakan meja lipat kecil sambil dusuk lesehan di lantai. Maklumlah  kami belum memiliki meja dan kursi belajar untuk mendukung les privatnya. Maka meja belajar ini sangat berguna baginya dan juga muridnya. Nah, supaya murid les terasa nyaman belajar dan menulis maka set meja dan kursi belajar ini saya hadiahkan khusus untuknya. Memang sudah lama sekali dia ingin mempunyai set meja dan kursi  belajar untuk muridnya ketika mengajar les privat. Dan kali ini saya ingin mewujudkannya untuk suami tercinta.

Supaya kejutan ini benar-benar terasa sebuah kejutan, maka saya memesannya di Elevenia. Sebuah e-commerce, online shop yang memudahkan saya berbelanja apapun di sana. Tinggal instal aplikasi Elevenia, daftar lalu searching barang yang disuka dan order barang. Maka saya tinggal menunggu barang datang  untuk hadiah kejutan suami. Jreng, jreng doakan ya. Semoga suami saya suka. Ya Allah mudah-mudahan hadiah istimewa ini membuatnya senang.

Saya akan memesan 3 buah set meja dan kursi belajar. Cukup 3 set saja karena kami dalam setiap sesi hanya menerima 3 murid secara privat. Jadi kalau sekali sesi muridnya banyak konsentrasinya gak bakalan fokus. Siapa tahu suatu saat bisa sebesar Sinotif atau Bintang Pelajar. Amin3x. Doakan ya cita-cita sang penakluk hati ini tercapai. Kami hanya berdoa dan berusaha samabil menjalani apa yang sudah ada untuk dikembangkan lebih lanjut. Mempunyai tempat kursus khusus itu benar-benar impian yang besar.

MENGAPA DI ELEVENIA


Elevenia ini adalah situs belanja online yang konsepnya berupa open marketplace nomor 23 di Indonesia. Dengan belanja dissini kita akan diberi kemudahan keamanan berbelanja. Mau belanja apa saja semua sudah tersedia tinggal Klik, Cari, dan Hepi deh belanjanya. Produk elevenia ini sudah mencapai lebih dari 12 juta produk dengan 16.000 reseller. Lalu resellernya bertambah  menjadi 23.000 dan live listing  menjadi 2 juta produk pada bulan Februari 2015. Perkembangan yang begitu pesat kan? Bahkan pengguna Elevenia dalam setahun mencapai 1 juta dan barang yang dikirimkan mencapai  400,000 ribu produk. Fantastis bukan?

Diantara 8 produknya adalah:

 1. Fashion
 2. Beauty/health
 3. Babies/kids
 4. Home/Garden
 5. Gadget/komputer
 6. Elektronik
 7. Sports/hobby
 8. Service/food

Elevenia ini mempunyai situs yang bernama elevenia.co.id. peluncurannya sudah sejak 1 Maret 2014. Elevenia berada di bawah naungan PT XL Planet yang merupakan sebuah perusahaan joint venture antara PT XL Axiata, Tbk., dan SK Planet dari Korea Selatan. PT XL Axiata merupakan perusahaan operator terbesar kedua di Indonesia dan SK Planet adalah anak perusahaan dari SK Telecom Korea Selatan, perusahaan operator terbesar di Korea Selatan.

Kelebihannya yaitu elevenia ini memberikan fasilitas yang oke punya buat para sellernya. Diantaranya yaitu:

1.  Sesi edukasi melalui program training dan seminar secara rutin serta fasilitas foto studio.
2. Memberikan konsultasi langsung antara seller dengan tim CRO, (Customer Relationship Officer).
3. Melalui sellerzone.elevenia.co.id, para Seller dapat mendownload tutorial dan reservasi training dan foto studio.

Mau tahu lagi kenapa saya milih elevenia untuk hadiah sang Penakluk Hati?

Jawabannya adalah:



1. Harga paling murah

Nah ngomomg-ngomong soal harga murah siapa yang gak mau coba. Di elevenia ini kita bisa mendapatkan harga paling murah sekalipun. Lebih enaknya lagi kalau kita mendapatkan harga termurah di tempat lain  maka elevenia akan membayar selisih harga hingga 110%.

2. Gratis ongkos kirim. 

Pembeli akan mendapatkan fasilitas keuntungan ini. Kita bisa belanja berapapun dan gratis ongkos kirim. Selama ini kan kalau kita belanja online yang paling berat itu membayar ongkirnya. Tapi kalau belanja di elevenia, tak perlu repot-repot mikirin ongkir ya.

 3. Voucher diskon.

Mau produk apa saja di elevenia pasti ada promo-promonya berupa voucher diskon. Diskon berlaku untuk semua produk dan kita bisa menyesuaikan belanjaan kita berdasarkan budget yang kita punya.

 4. Cicilan 0% up to 12x

Mau belanja dengan cicilan 0%? Hanya ada di elevenia. Fasilitas ini akan memudahkan kita menyicil barang yang kita beli hanya 0% sampai 12 kali.

 5. Elevenia Day. 

Nah fasilitas ini bisa kita dapatkan setiap tanggal 11 tiap bulannya dengan adanya promo yang menarik dan bisa kita gunakan untuk membeli barang yang diinginkan.




FITUR TAMBAHAN ELEVENIA

Untuk menambah kemudahan pembeli belanja di elevenia, ada lo fitur-fitur baru dari elevenia yang bisa kita gunakan. Kita akan dimanjakan dengan kehadiran fitur baru ini yaitu:



1. Fitur Mokado. 

Nah fitur ini adalah singkatan dari MOKADO singkatan dari Mobile Kado. Dengan fitur yang berlogo Mokado ini kita bisa membeli produk apa saja dan mengirimkannya kepada siapa saja yang ingin kita berikan kado. Kado yang bisa didapatkan bisa berupa berupa voucher  baik makanan, ticket berlibur, diskon ke Spa dan lainnya. Cara untuk menggunakan fitur ini yaitu:

- Menjadi member elevenia.
- Searching barang yang ada tulisan atau logo MOKADO. Klik Beli Sekarang.
- Kemudian isi data kepada siapa kado yang akan kita berikan nantinya.
- Masukkan data penerima Mokado.
- Tulis pesan untuk si penerima kado
- Penerima Mokado akan mendapatkan e-mail atau SMS berisi link produk Mokado.
- Klik link tersebut dan berikan kepada penjaga tenang produk Mokado.
- Redeemlah di merchant-merchant yang tersedia.



2.  Isi Pulsa. 

Belanja pulsa kini tak lagi repot. Cukup pesan di elevenia maka pulsa kita akan segera terisi. Kehabisan pulsa tengah malam pun bisa teratasi dengan membelinya di elevenia. Makin mudah kan mengisi pulsa.





CARA MENDAFTAR ELEVENIA

 1.  Instal aplikasi Elevenia di Play Store.

Untuk menginstal aplikasi Elevenia bisa dilakukan di PC ataupun di Play Store smartphone yang kita punya. 



 2. Daftar.

Setelah instal aplikasi Elevenia, lalu kita daftar dulu untuk bisa menggunakan fitur-fiturnya elevenia dengan 3 cara, yaitu:

a. Mendaftar dengan email. kita harus memiliki email yang aktif. 


b. Mendaftar dengan akun Facebook.


c. Mendaftar dengan akun Line.




Selamat!
Anda telah terdaftar di elevenia!



 3. Klik dan Cari

Setelah terdaftar. Puas-puasin deh belanja. Tinggal klik apa yang diinginkan dan dibutuhkan. Langsung deh diorder. Tinggal menunggu barang datang ke rumah sebagai hadiah spesial untuk sang penakluk hatiku tercinta.





CINTA DAN HARAPAN

Cinta dan harapan menjadi dua hal yang sangat berhubungan. Dari sebuah cinta, harapan akan selalu ada. sejalan dengan waktu cinta dan harapan pasti akan menemukan titik ujungnya. Saya mencintai sang Penakluk Hati, begitu juga dengan sebaliknya. Dengan sebuah cinta, kami akan sama-sama mengharapkan sebuah tujuan puncak yang ingin kita capai bersama. Kejutan kecil adalah sebuah sisi cinta yang bisa kita berikan satu sama lain. Semoga setiap kejutan kecil yang masing-masing kita berikan akan menambah rasa cinta hingga tak berujung. Hingga Hepi sepanjang masa.

Demi sang Penakluk Hati, saya persembahkan hadiah istimewa ini dengan dukungan Elevenia.




7 komentar

Lucky Caesar mengatakan...

Semogaaa bisa terwujudd mbak yaaa hadiah untuk penakluk hatinya :D

Sepakaat mbak kalau belanjaa asiknya di eleveniaa. Banyak diskon dan promo menarik. Hehehe salam kenal mbak yaa :)

Milda Ini mengatakan...

aku juga udah pasang aplikasinya mak

Khoirur Rohmah mengatakan...

Semoga bisa berikan hadiah utk sang suami, ya mbak. hhee
Dan cita2 besar buat dirikan les cem PRimagama, maupun lainnya juga diijabah,
aminnn

Unknown mengatakan...

Elevenia emang bagus, ya.. Tapi buat daftar saya lebih suka pakai email daripada facebook. Rasanya kalau ada apa-apa, misalnya mau dapat notifikasi, lebih mudah urusannya. Hehehe..
Semoga pangeran kuda putih happy dengan surprise darimu, Fania! ;)

Yesi Intasari mengatakan...

mudah2an segera terwujud hadiahnya mba, asik ya mba kalo belanja di elevania bisa gratis ongkir, kan lumayan tuh 3 set meja kursi itu kalo pake ongkir bisa habis berapa hehe

Rinrin Rinjaniah mengatakan...

Waahh, seneng nya udah ada yang berhasil menaklukan hati mba Fania.

Aku belum pernah belanja di elevania, emang nggak ada ongkir yah? Kayaknya dulu pernah cek ada ongkirnya deh ,jadi nggak pernah buka lagi. Kalau emang gratis ongkir boleh lah, gajian nanti di cek cek hihihi

Dian Ravi mengatakan...

Jadi pengen beli hadiah juga buat penakluk hati aku. Kebetulan baru bertambah umur kemarin. Hmm... harus ke Elevania nih. Aku blom pernah belanja di situ. Kalau gratis ongkir kan lumayan banget.
Terima kasih infonya, Mbak.