Colour To Life, Perpaduan Menggambar Konvensional dan Digital yang Semakin Menarik

Ingat masa kecil dulu, menggambar dan mewarnai menjadi kegiatan yang paling aku sukai. Ya, karena dulu aku hobi sekali menggambar. Mencorat-coret dan melatih jari tangan dan otak untuk berkreativitas sehingga menghasilkan gambar yang unik dan sesuai dengan imajinasi yang dimiliki. Tak hanya itu, menggambar dan mewarnai pun mampu mengasah bakat yang kita miliki apalagi kalau ditelateni sejak dini. Kertas folio serta pensil warna menjadi alat yang penting dalam menggambar dan mewarnai. 

Dulu aku memang suka menggambar dan mewarnai bahkan bakat yang aku miliki sampai sekarang tetap dijalani. Dulu menggambar dan mewarnai hanya dalam selembar kertas putih dengan teknik pewarnaan konvensional. Beragam pensil warna kayu menjadi andalan dalam mewarnai. 

Menggambar dan mewarnai secara konvensional memang masih diminati banyak orang terutama untuk anak-anak. Kegiatan tersebut selalu identik dengan aktivitas anak -anak karena memang diperuntukkan bagi anak-anak untuk mengasah bakatnya. Lihat saja balita yang sudah bisa memegang pensil saja sukanya mencorat-coret di atas kertas. Anak-anak pun juga lebih suka melihat gambar-gambar daripada tulisan kan? Karena gambar lebih mudah dipahami dan dimengerti. Itulah yang menjadi daya tarik sebuah gambar bagi anak-anak. Tapi sebenarnya aktivitas menggambar dan mewarnai ini tak hanya diperuntukkan bagi anak-anak saja. Orang dewasa pun bisa saja melakukan aktivitas tersebut tak hanya sebagai hobi semata tapi sebagai aktivitas sampingan/hobi yang mampu membuat rileks pikiran serta melepas stress.

COLOUR TO LIFE SEBAGAI INOVASI TERBARU FABER CASTELL



Di era teknologi digital saat ini, menggambar dan mewarnai secara konvensional mulai mengalami perkembangan dan kemajuan yang pesat. Mulai banyak inovasi-inovasi yang dikembangkan sesuai dengan perkembangan dan kebutuhan jaman. Memang inilah yang sedang ditunggu-tunggu. Seperti kita ketahui bahwa di era sekarang ini segala macam aktivitas yang ada sudah menuju ke arah digitalisasi dengan berkembangnya gadget yang bermacam-macam merk dan spesifikasi.



Salah satu inovasi yang dilakukan saat ini telah dilakukan oleh sebuah produsen alat tulis terbesar dan tertua yaitu Faber Castell. Sudah tahu kan merk terkenal ini. Salah satu alat tulis yang diproduksinya adalah pensil warna. Aku pribadi adalah penggemar pensil warna Faber Castell karena kualitasnya yang bagus dan awet sekali. Apa sih inovasi yang telah dilakukan oleh Faber Castell?

Sebagai salah satu penggemarnya, aku sempat mengikuti peluncuran atau launching produk terbaru Faber Castell yng diberi nama Colour of Life di Central Park pada tanggal 7 April 2018 kemarin. Acaranya diselenggarakan di Gramedia Central Park Jakarta. Peluncuran produk Faber Castell terbaru ini yaitu produk Colour To Life (CTL) yang mengedepankan perpaduan antara menggambar konvensional dengan kemajuan teknologi Augmented Reality (AR). Hal ini dilakukan dengan maksud untuk memanfaatkan gawai yang ada di era perkembangan teknologi menjadi sebuah permainan yang asyik bagi anak-anak dengan tetap mengedepankan kreativitas dalam menggambar. Oleh karena itu, diharapkan produk ini bisa bersinergi bersama produk digital yang berkembang dengan pesat. Dengan peluncuran produk ini juga diharapkan nantinya akan memberikan pengalaman kepada anak-anak bagaimana hasil mewarnai yang dilakukan bisa muncul sebagai karya digital yang dimulai dari gambar analog.



Pada launching tersebut, telah hadir pihak-pihak yang ikut terlibat dalam peluncuran produk terbaru dari Faber Castell yaitu:

1.Bapak Yandramin Halim selaku Managing Director PT Faber-Castell International Indonesia.



2. Bapak Richard Panelewen selaku Product Manager PT Faber-Castell International Indonesia.


3. Ibu Nia selaku Perwakilan dari Pihak Gramedia Central Park.


Kehadiran produk baru Faber Castell yaitu Colour To Life ini sebagai upaya agar kegiatan mewarnai menjadi lebih menarik bagi anak-anak. Kegiatan mewarnai ini otomatis langsung terhubung dengañ dunia digital terutama gawai. Apalagi saat ini penggunaan gawai bagi anak-anak sangat marak sekali dan tidak mungkin bagi orang tua untuk melarang mereka menggunakan gawai. Oleh karena itu, dengan adanya produk ini, bisa memecahkan masalah bagi para orang tua untuk bisa dengan bijak kepada anak-anaknya dalam penggunaan gawai yang dipadukan dengan aktivitas menggambar dan mewarnai.



Produk Colour To Life ini tidak menjadikan anak sepenuhnya sebagai objek dari mainan digital, namun mampu memperlihatkan anak-anak sebagai subjek saja. Jadi anak-anak nantinya bisa diarahkan menuju dunia digital sebagai kontributor yaitu mensupplai karakter/objek yang sudah kita warnai bisa digunakan sebagai game. 

Sebagai produk baru, Colour To Life ini merupakan buku bergambar yang gambarnya sudah tersedia. Sehingga kita cukup mewarnainya saja menggunakan Connector Pen yang juga sudah tersedia. Colour To Life sudah dipacking dalam sebuah box yang ekslusif yang terdiri dari:



1. Buku gambar Augmented Reality dengan 15 halaman.
2. 20 warna Connector Pen
3. Panduan mewarnai dan bermain dengan Colour To Life.

LANGKAH MENGGUNAKAN COLOUR TO LIFE

Langkah-langkah menggunakan Colour To Life ini yaitu:

1. Colour.



Warnilah buku gambar yang sudah tersedia dengan menggunakan Connector Pen yang sudah tersedia pula. Untuk mewarnainya tidak perlu mewarnai secara full/memblok gambar tapi cukup dengan mengarsir saja. Karena hanya dengan arsiran, ketika di scan di aplikasi, maka warna apapun yang digunakan pasti akan muncul sesuai dengan yang kita warnai. Perlu diingat agar tidak mewarnai bingkai pada buku gambar karena itu merupakan barcode yang digunakan saat menscan gambar.

2. Scan






Setelah diwarnai lalu scanlah hasil buku gambar yang sudah diwarnai tadi. Untuk menscan terlebih dahulu perlu menginstal aplikasi Colour To Life yang bisa kita dapatkan di Google Play Store untuk Android ataupun di Apple Store untuk IOS secara gratis. Atau bisa juga dengan menggunakan QR Code yang berada di depan box Colour To Life untuk mendownload aplikasi. Cukup dengan menscan barcode tersebut di HP kita.



3. Interact in 3D.




Setelah gambar di scan, maka gambar akan langsung muncul dalam bentuk 3D di dalam aplikasi. Untuk menscan gambar usahakan framenya terlihat semuanya. Jaraknya minimal 30 cm antara gawai dan buku gambar serta harus tegak lurus. Jika muncul warna hijau pada aplikasi maka gambar otomatis sudah bisa di scan. Setelah muncul gambar 3D kita bisa berinteraksi dengan gambar tersebut. Usahakan saat berinteraksi aplikasi Colour To Life tetap di posisi menghadap buku gambar. Karena kalau keluar dari buku gambar maka gambar 3D akan hilang dan kita diminta untuk menscan lagi.

4. Take selfie.




Interaksi lainnya yang bisa dilakukan dengan aplikasi Colour To Life yaitu kita bisa berfoto selfie dengan gambar 3D yang kita buat. Cukup dengan menekan tombol selfie yang ada di aplikasi. Saat foto selfie aplikasi tidak diharuskan menghadap buku gambar. Jadi bisa berinteraksi dengan menjauhkan buku gambar dari aplikasi yang ada. Gambar 3D pun bisa kita putar-putar dengan menggunakan jari tangan langsung pada gawai sesuai dengan kemauan kita. Lalu berselfie lah. Kegiatan ini bagiku sangat mengasyikkan.

5. Play game dengan 5 karakter dan game yang berbeda. 




Interaksi lain dengan aplikasi Colour To Life yaitu kita bisa bermain game dengan karakter dan game yang berbeda-beda. Cukup dengan menekan tombol "Play the game". Maka kita bisa bermain game sesuka hati dan berinteraksi dengan objeknya. Ada 5 karakter dan game yang ada yaitu Riding Knight, Pogo Boy, Fashion Girl, Pi-cat-So, dan Pilot in Action. Setiap karakter memiliki 3 pose yang berbeda. Semua karakter dimainkan sesuai dengan pewarnaan yang kita lakukan.



Dari permainan-permainan yang ada sebenarnya banyak manfaat untuk anak-anak diantaranya yaitu:

1. Melatih kemampuan motorik halus anak. Bisa ditemukan pada permainan Safe Flight, Giddy Up dan Pogo Boy. 

2. Meningkatkan konsentrasi mata dan tangan. Bisa ditemukan pada permainan Safe Flight, Giddy Up dan Pogo Boy. 

3. Sebagai kegiatan relaksasi. Bisa ditemukan pada semua permainan. 

4. Mengkoordinasikan antara kekuatan mata dan tangan. Bisa ditemukan pada permainan Safe Flight, Giddy Up dan Pogo Boy. 

5. Mempertajam ingatan

6. Menstimulasi otak kanan dan kiri. Bisa ditemukan pada permainan Dress Up Challenge dan Balance Your Brain. 

7. Meningkatkan kecepatan otak anak. Bisa ditemukan pada permainan Dress Up Challenge dan Balance Your Brain.



KESIMPULAN

Nah, produk terbaru dari Faber Castell ini keren banget kan? Lagipula banyak banget manfaatnya buat anak-anak. Bahkan kita yang dewasa juga bisa lo relaksasi dengan produk ini. Sejak aku unboxing langsung di acara launching Colour To Life, justru malah kecanduan mewarnai dan bermain-main dengan produk ini. Duh, apalagi kalau anak-anak ya. Pasti mereka tambah girang dan senang sekali.

Ayok buat para orang tua, produk ini bagus banget untuk dihadiahkan bagi anak-anak entah itu anak sendiri, ponakan atau cucu. Benefitnya banyak sekali. Anak-anak tak hanya diajak bermain gawai saja tapi juga diajak melatih kreativitas. Harganya cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp. 129.500, 00 di Gramedia 

Produk Colour To life dari Faber Castell ini bisa kita beli mulai bulan April 2018 di semua jaringan Gramedia yang ada di kota Jakarta termasuk juga kota-kota besar. Selain itu juga bisa dibeli melalui Official Store Faber Castell di e-commerce seperti Tokopedia, Bukalapak dan Blibli.

Selamat berkreasi ya.

26 komentar

Emma Malika mengatakan...

Memang warna memberi kehidupan lebih berarti

Gita Siwi mengatakan...

Wah launching yang luar biasa dan patut di apresiasi di zaman anak-anak lebih beralih ke gadget. Benar ini bisa jadi pilihan hadiah yang menyenangkan bukan hanya bagi anak tapi juga ortunya.

Marga Apsari mengatakan...

AKu pengguna Faber Castell nih dari waktu kecil. Ibuku percaya banget sama brand ini kalau untuk pensil warna. Emang bagus sih ya :D

Suciarti Wahyuningtyas (Chichie) mengatakan...

aku paling demen kalau bebelian stationary apalagi spidol, pensil warna, crayon untuk gambar-gambar di journal dan aku pun selalu beli Faber Castle

Sapa Dunia mengatakan...

Faber Castle produk terdepan untuk alat tulis

Cerita Bang Doel mengatakan...

sebuah info yang menarik.. saya mau beli faber castle untuk mewarnai hariku

Maya Rumi mengatakan...

Menggambar dan mewarnai jadi semakin seru yah mbak

nurul rahma mengatakan...


Ya ampuuun inovasinya keren banget sih iniii
Kindly visit my blog: bukanbocahbiasa(dot)com

windhu mengatakan...

Keren yaaa... Colour to life. Bikin hidup benar-benar berwarna. Ini sih bukan cuma anak-anak yang senang, orang dewasa pun suka juga hahaha

Ristin mengatakan...

Ide bgs jg ini ya.. Untuk kado, makasih infonya :)

Fenni Bungsu mengatakan...

Senangnya lihat warna warni faber castell.. Bikin hidup lebih berwarna

Siti Nurjanah mengatakan...

Semasa sekolah, merk ini jadi andalan di berbagai alat tulis sekolah

Wian mengatakan...

Agak mahal sih ya mba klo merk ini. Tapi emang bener, ada kuaitas ada harga.

Akbar mengatakan...

3D nya kereeen!

Ivonie mengatakan...

anak-anak bakal makin suka nih berkresi dan memainkan di aplikasinya, terutama anak pertama saya

Sadewi mengatakan...

Haidar juga biasa menggunakan faber castell untuk kegiatan belajarnya setiap hari dan aku percaya kalau Faber castell ini aman digunakan oleh anak-anak.

Atisatya Arifin mengatakan...

Waah keren banget sampai ada 3D-nya. Fix nih pas gajian langsung beli soalnya aku seneng banget mewarnai.

Yunita Tresnawati mengatakan...

Setahun lalu saya suka banget mewarnai, sampai beli buku2 mewarnai untuk dewasa dan pensil warnanya pakai faber Castel karena warnanya terlihat jelas

Novitania mengatakan...

Ini sih alat mewarnai dr zaman aku kecil. Baguss dan berkualitas

Kania Safitri mengatakan...

Wah pinsil warna kesukaan aku dari kecil niy sampe disimpen baik2.

Imaniar mengatakan...

Keren banget nih Faber Castel bisa pakai aplikasi untuk mewujudkan imajinasi :D

tantiamelia.com mengatakan...

Iya setuju ini prodak paling keren yang pernah aku lihat

tuty saca mengatakan...

Wah konsepnya keren banget. Faber castell emang selalu terdepan deh

Helena mengatakan...

Keren abis deh produk yang ini. Setelah mewarnai bisa main game dan foto selfie. Eh aku suka juga produk Faber-Castell yang pakai kacamata 3D.

Wenny kumala tendean mengatakan...

Aku suka bangett sama colour to life. Apalagi mode selfie nya. Hihii..

ruli retno mengatakan...

anakku sudah punya tuh coonector pen nya. tapi belum punya buku gambar AR nya. mau belikan juga nanti